Christian Movement Centre

Posted on Agustus 4, 2010 oleh

0


cmc

ALAMAT
Ruko Panji Makmur D23-25
Jl. Panjang Jiwo 46-48
SURABAYA – JAWA TIMUR

STATISTIK GEREJA
Denominasi gereja: Baptis / Injili
Wilayah pelayanan: Indonesia
Jumlah jemaat:
Jumlah anggota jemaat:
Jumlah hamba Tuhan: 7 pendeta (Voice)

BADAN PENGURUS
Gembala gereja: Pdt. Daniel Shane

SEJARAH GEREJA
Christian Movement Centre atau CMC adalah organisasi pelayanan yang digerakkan oleh Pdt. Daniel Shane. CMC tidak berdiri semata-mata oleh keinginan manusia, tetapi Tuhan telah memberikan suatu pewahyuan, nubuatan dan peneguhan kepada beberapa pendoa dan hamba Tuhan. CMC bercirikan pelayanan anak muda dan mahasiswa. Kehidupan pelayanan ini didasari dengan kehidupan jemaat mula-mula dengan dasar pengajaran yang kuat untuk membawa kemurnian di tengah-tengah dunia yang penuh dengan politik, manipulasi dan penyimpangan-penyimpangan ajaran yang banyak terjadi bahkan di dalam gereja Tuhan sendiri. SEJARAH GEREJA Kelahiran generasi baru melalui Christ Movement Center (CMC), dimulai sejak 1991 melalui hamba-Nya, Pdt. Daniel Shane. Pada 1991, Tuhan menyatakan akan mendirikan sebuah jemaat (gereja) yang akan membawa kekudusan dan pemurnian di tengah-tengah penyesatan akhir zaman. Melalui Pdt. Daniel Shane, Tuhan membuat suatu perjanjian bahwa janji Tuhan akan jemaat-Nya akan terjadi 7 tahun lagi. Sejak saat itu, Yuhan mulai membawa Pdt. Daniel Shane ke dalam suatu pengalaman demi pengalaman, proses demi proses, bentukan demi bentukan dalam perjalanannya menuju penggenapan janji Tuhan melalui pelayanan anak muda dan mahasiswa. Tahun demi tahun, Tuhan mulai mengirimkan orang-orang untuk ikut bersama memiliki dan mengerjakan visi dan misi yang Tuhan berikan saat itu, yaitu adanya kebangunan rohani yang didukung dengan 5 Voice (lima suara). Sampai akhirnya, pada 2003 dan 2004, Tuhan memberikan sebuah tempat sebagai awal perjalanan kegerakan kebangunan. Dengan kasih karunia Tuhan, akhirnya CMC berdiri pada 14 Maret 2005 dengan nama Christ Mercy Center, yaitu gereja yang penuh dengan kasih karunia dan kemurahan Kristus, karena tanpa kasih karunia dan perkenanan Bapa, semua ini tidak akan pernah terjadi. CMC secara resmi disahkan sebagai anggota denominasi Gereja Perhimpunan Injili Baptis Indonesia (GPIBI). Dan Bapak Gembala ditahbiskan sebagai Pendeta pada 13 Januari 2007. Genaplah sudah apa yang telah diwahyukan Tuhan, bahwa 7 tahun sejak 1998, Tuhan akan mendirikan Gereja-Nya. Dalam perkembangan pelayanan CMC, banyak hal yang telah terjadi, dan betapa Tuhan begitu menyertai pelayanan-pelayanan mereka. KKR demi KKR telah banyak memberkati dan memberikan dampak yang besar kepada ratusan bahkan ribuan orang. Banyak orang yang telah disembuhkan bahkan dibangkitkan secara jasmani maupun rohani lewat KKR maupun pelayanan radio CMC FM yang berdiri pada 7 Juli 2007. Pada tahun itu juga, Tuhan memberikan 2 voice lagi, sehingga genap terdapat 7 voice yang akan menopang kegerakan Tuhan untuk membawa kebangunan rohani di Indonesia dan dunia. Kisah perjalanan CMC diteguhkan oleh pewahyuan yang didapatkan oleh para pendoa yang mendoakan dan menantikan generasi jawaban doa. Tujuh (7) tahun dari 1998 akan ada penggenapan doa mereka dan mereka akan menjadi generasi baru, generasi jawaban doa. Pada tujuh (7) tahun kedua, mereka akan mendirikan fondasi, tujuh (7) tahun ketiga, akan ada pertobatan besar-besaran dan lawatan yang terjadi di generasi ini demikian begitu banyak rahasia dan rencana Bapa yang akan tergenapkan dengan sempurna dalam generasi terakhir ini.

Ditandai: ,